• SMK NASIONAL BERBAH
  • Makes people creative and innovative
SAMBUTAN KEPALA SEKOLAH

Assalaamu’alaikum warahmatullaahi wabarakaatuh.

Segala puji dan syukur kehadirat Allah subhanahu wata'ala, atas segala limpahan rahmat dan karunia-Nya, kita masih diberikan nikmat kesehatan sehingga kita dapat berkumpul berada di dalam ruangan ini.
Shalawat dan salam semoga senantiasa tercurah kehadirat junjungan kita, Nabi Muhammad SAW, keluarga, sahabat, dan orang-orang yang senantiasa istiqomah.

Tugas adalah amanah. Begitu ilmu yang kami dapatkan dari para cendikiawan. Pun dengan jabatan sebagai kepala sekolah baru ini di SMK Nasional Berbah yang saya emban. Lalu, yang namanya amanah, pasti akan dimintai pertanggung jawaban.
Untuk itu, mengingat besarnya tanggung jawab yang harus saya emban, maka mohon doa, dukungan dan kritik dari Bapak dan Ibu semua. Tanpa itu, apalah artinya diri saya ini yang penuh dengan kekurangan.
Ingatkan saya ketika saya lalai dan mohon dukung saya ketika beban yang ada dipundak begitu berat. Insya Allah, dengan begitu, semua urusan kita bisa berjalan dengan baik sesuai dengan rencana.
Tak lupa saya ucapkan terimakasih atas dukungan juga kepercayaan bapak ibu juga saudara-saudara yang telah memberikan kesempatan kepada saya untuk mengemban tugas yang mungkin tidaklah ringan. Atas nama Kepala Sekolah baru dan atas nama pribadi, saya memohon juga kepada bapak ibu juga rekan sekalian untuk bersama-sama menjalankan amanat ini, karena tanpa dukungan dari semua pihak, tidaklah mungkin saya akan bisa menjalankan amanat ini dengan benar sesuai dengan aturan-aturan yang telah ada.

Tidak ada gading yang tidak retak, begitu kata peribahasa. 

Wassaalamu’alaikum warahmatullaahi wabarakaatuh.

Baca Juga
SMK Nasional Bersholawat 2024 Bersama Habib Musthofa Sayyidi Baraqbah

Assalamualaikum wr.wb. Alhamdulillahilladzi anama alaina binmaliman wal Islam. Asyahadualla ilaha illallh, wa asyhadu anna Muhammadarasulullah. Allohuma shalli ala Muhammad wa'ala ali

20/03/2024 19:59 WIB - Administrator
Pisah Sambut dan Pelantikan Kepala Sekolah SMK Nasional Berbah Periode 2020-2024

Tepat di hari Sabtu tanggal 19 Desember 2020 Kepala SMK Nasional Berbah (Arif Rohman, S.Pd) periode 2020-2024 dilantik oleh Ketua Pengurus Yayasan Pendidikan Teknologi Nasional (YPTN) B

23/12/2020 19:31 WIB - Administrator
Pembekalan PKL Tahun 2021 SMK Nasional Berbah

Telah terlaksana rangkaian kegiatan pembekalan PKL Tahun 2021 yang berlangsung sejak 15-18 Februari 2021 untuk tahap 1 dan 22-23 Februari 2021 untuk tahap 2. Kegiatan PKL tahun ini tent

23/02/2021 19:42 WIB - Administrator
Pengumuman Kelulusan th.pel. 2020/2021

Pengumuman Kelululusan kelas XII Tahun Pelajaran 2020/2021 akan dilaksanakan pada Hari Kamis, 3 Juni 2021 pukul 09.00.

01/06/2021 11:07 WIB - Administrator
Audit Eksternal Sistem Manajemen Mutu ISO 9001:2015

      SMK NASIONAL BERBAH, adalah lembaga penyelenggara jasa pendidikan Menengah Kejuruan menerapkan semua ketentuan atau persyaratan yang berlaku dalam ISO 9001:2015 aga

26/02/2020 08:15 WIB - Administrator